MTsN Ekskul, Koto Baru - Seperti terjadwal dalam kegiatan tahunan Gebyar 1 Muharam 1438 H. MTsN Koto Baru hari ini resmi menggelar Stand Up Comedy. Dan Hari ini adalah hari pertama penampilan Stand Up Comedy yang menampilkan utusan masing-masing kelas. Setiap kelas mengirim satu pasang Komedian. Komedian bertanggung jawab membuat para penonton yang membludak di auditorium. Setiap komedian dibatasi dengan beberapa tema yang tentunya dalam batasan _wajar, Sopan, Dan Islami.
Stand Up Comedy diikuti 40 orang siswa dan siswi MTsN Koto Baru Kabupaten Dharmasraya. Kegiatan akan berlangsung hingga nanti Jam lima sore. Juri dipilih dari 3 orang guru MTsN Koto Baru Kabupaten Dharmasraya. Semu juri adalah guru Bahasa Indonesia yaitu Kartikawati, Asrama Dahayati, Dan Fide Baraguma.
Sementara di Aula, Sedang berlangsung karantina hari kedua Pemilihan Akhi Ukhti 2016 MTsN Koto Baru, Pemateri kali ini adalah Saja Annaja dengan materi "Ibadah Dalam Kehidupan Harian". Kegiatan akan berlangsung hingga kelar jam 5 Sore. Acara yang dikemas apik masih dalam agenda Gebyar 1 Ramadhan 1438 H. (Uncchu Ong)