-->
Nyalakan.com

follow us

Cintanya Sang Nabi

"Andai saja aku adalah Muhammad SAW, maka aku tak mau turun lagi ke Bumi setelah sampai di Sidratul Muntaha."

Pesona keteduhan di haribaan Allah SWT, di puncak langit ke 7 Sidratul Muntaha, terlalu menggoda untuk ditinggalkan, apalagi untuk sebuah kehidupan penuh darah dan air mata di muka Bumi.

Dua kehidupan yang tidak bisa diperbandingkan. Sebab perjalanan ke Sidratul Muntaha terjadi setelah 10 tahun masa kenabian yang penuh tekanan, disusul kematian orang-orang tercinta yang menjadi penyangga, Khadijah dan Abu Thalib.

Perjalanan itu perlu untuk
menghibur Sang Nabi dengan panorama kebesaran Allah SWT.

Tapi Sidratul Muntaha hanya persinggahan.
Akhirnya Sang Nabi turun jua ke Bumi. Menembus kegelapan hati manusia dan menyalakannya kembali dengan api cinta. Cintalah yang menggerakkan langkah kakinya turun ke Bumi. Cinta juga yang mengilhami batinnya dengan kearifan saat ia berdoa setelah anak-anak Thaif melemparinya dengan batu hingga kakinya berdarah;
"Ya Allah, beri petunjuk pada umatku, sesungguhnya mereka tidak mengetahui."
Cinta juga menghaluskan jiwanya 11 tahun kemudian, saat ia membebaskan penduduk Makkah yang ia taklukkan setelah pertarungan berdarah-darah selama 20 tahun;
"Pergilah kalian semua, kalian sudah ku maafkan," katanya penuh ksatria.

Dengan kekuatan cinta, Sang Nabi menaklukkan jiwa-jiwa manusia dan meretas jalan cepat ke dalamnya. Cinta mengalir bagai air membersihkan kerat-kerat hati yang kotor dan sakit, kemudian menyatukannya kembali dalam jalinan persaudaraan abadi, lalu menggerakkannya untuk
menyalakan dunia dengan api cinta mereka.
Seketika kota Madinah menyala dengan cinta. Lalu Jazirah Arab, Persi, Romawi, lalu dunia.
Mari kita taklukkan bangsa ini dengan cinta, lunakkan hati-hati berdosa dengan cinta, cinta kepada Sang Pencipta.
({})
Wallahu'alambisshowab ({})

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar